Honda New CBR 150 R Motor Sport Terbaru Idaman para Gen Z

Honda New CBR 150 R Saat ini menjadi motor spot fairing primadona anak muda gen Z. Hal itu lantaran produk buatan PT Astra Honda motor itu hadir dengan konsep yang sangat unik yakni total control.

Selain mengusung konsep total control, Honda New CBR 150R juga memiliki desain striping terbaru dengan beragam pilihan warna. Inovasi terbaru itu menandakan jika motor buatan PT AHM memiliki karakter yang sangat sporty. Lantas seperti apa spesifikasi lengkap dari Honda New CBR 150 R itu?.

Spesifikasi Lengkap dari Honda New CBR 150 R

Jika dibandingkan dengan produk motor sport buatan PT AHM lainnya, Honda New CBR 150 R merupakan produk yang paling ringan di kelasnya. Kendati demikian tetapi produk ini sudah ditunjang dengan sederetan spesifikasi. Adapun spesifikasi lengkap dari Honda New CBR 150R seperti berikut ini.

1. Tampilan Honda New CBR 150 R

Sejak pertama diperkenalkan ke khalayak umum Honda New CBR 150R, langsung berhasil mencuri perhatian masyarakat Indonesia karena mempunyai tampilan sangat menarik.

Tampilan menarik itu bisa anda lihat pada tipe ABS dan STD yang hadir dengan warna victory matte black. Tidak hanya bodinya saja, desain dari Honda New CBS 150R ini juga sudah mengalami penyegaran.

Untuk desainnya sendiri produk terbaru buatan PT Astra bunda motor ini mengombinasikan warna hitam doff dengan diselingi detail merah.

Sedangkan untuk Honda New CBR 150R tipe STD tersedia dalam dua pilihan warna yaitu “Honda racing red ” dan “Honda Tricolor”.

2. MemilikFitur Terbaik

Keunggulan berikutnya dari Honda New CBR 150 R terletak pada fitur-fiturnya. Motor sport ini diketahui telah dibekali dengan fitur canggih berupa LED headlight. Nantinya fitur LED highlight itu berfungsi untuk memberikan penerangan optimal bagi para penggunanya.

Dengan begitu nantinya anda tidak perlu khawatir Honda New CBR 150R ini digunakan untuk melintasi jalanan ketika malam hari tiba, karena sistem pencahayaannya telah optimal.

Menariknya lagi, Honda New CBR 150R ini juga telah dilengkapi dengan fitur Assist /Slipper Clutch. Kehadiran fitur Assist /Slipper Clutch ini membuat tarikan tuas kopling pada motor akan terasa jauh lebih ringan.

Selain LED highlight dan Assist /Slipper Clutch, masih ada lagi satu fitur unggulan dari produk Astra ini yakni emergency stop signal.

Fitur itu nantinya berfungsi untuk mengaktifkan otomatis lampu Hazard secara otomatis ketika pengguna tiba-tiba melakukan pengereman mendadak.

Namun perlu diketahui bahwa untuk fitur emergency stop signal itu baru tersedia pada Honda New CBR 150R tipe ABS.

3. Informasi Mengenai Harga

Seperti yang sudah diketahui bersama, Honda New CBR 150R ini di pasaran tersedia dalam dua tipe. Di mana setiap tipenya dibanderol dengan harga yang berbeda.

Untuk Honda New CBR 150R tipe STD dengan warna victory matte black dijual mulai dari 38,5 juta. Kemudian untuk yang warna racing red dan tricolor dibanderol sebesar 39,2 juta.

Sedangkan pada Honda CBR 150R tipe ABS warna victory matte black dibandrol dengan harga sekitar 4 2,5 juta. Lalu untuk yang warna racing red & tricolor seharga 43,3 juta.

4. Shockbreaker yang dipakai Honda New

CBR 150R ini untuk kaki-kakinya menggunakan dua jenis shockbreaker yang berbeda.

Shockbreaker bagian depannya memakai tipe inverted telescopic. Sedangkan untuk kaki-kaki belakangnya memakai shockbreaker tipe monoshock suspension d sistem Pro link.

Alasan mengapa PT Astra Honda motor melengkapi shockbreaker bagian belakangnya dengan sistem Pro link yakni agar nantinya mampu menyerap guncangan secara maksimal.

Dengan begitu pengalaman berkendara akan terasa lebih nyaman dan stabil.

Itulah sebabnya sangat penting bagi para pemilik Honda New CBR 150R memperhatikan kondisi shockbreaker nya. Jika suatu ketika shockbreaker itu mengalami kerusakan Anda bisa langsung membeli produk terbarunya di toko kami https://dbsmgv.co.id.

Untuk keaslian shockbreaker yang kami jual tidak perlu dipertanyakan lagi. Pasalnya setiap produk sudah kami lengkapi dengan garansi keaslian. Demikian ulasan singkat tentang spesifikasi dari Honda CBR 150 R idaman generasi Z.

Facebook
WhatsApp
Pinterest
Twitter